Karir Whatsapp Booking Servis Suzuki Mobile

Apa itu Aquaplaning? Yuk Simak Penjelasan Berikut.

Aquaplaning

Apa itu Aquaplaning? Yuk Simak Penjelasan Berikut.

Berbeda kondisi jalan, berbeda pula daya cengkram ban terhadap jalanan. Apalagi saat cuaca yang tidak menentu seperti sekarang ini, Trada Family selaku pengguna kendaraan dituntut untuk lebih berhati – hati ketika berkendara. Sebab, kondisi permukaan jalan yang basah dan licin membuat pengendalian kendaraan menjadi lebih sulit.

Oleh karena itu, saat Trada Family berada di kondisi seperti ini disarankan untuk selalu memperhatikan kecepatan kendaraan dan menjaganya tetap stabil agar resiko terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan dapat diminimalisir.

Namun, tidak hanya kondisi jalan yang basah saja, terkadang di kota besar seperti Jakarta juga masih memiliki permukaan jalan yang tidak rata. Nah, saat diguyur hujan, kondisi jalan yang tidak rata ini biasanya akan menimbulkan yang namanya genangan air. Genangan air seperti inilah yang harus Trada Family perhatikan ketika berkendara di tengah guyuran hujan.

Mengapa demikian?

Karena jika kamu sedang berkendara dengan kecepatan sedang sampai dengan tinggi, genangan air seperti ini  dapat membuat mobil kamu tergelincir akibat terjadinya aquaplaning pada kendaraan.

Aquaplaning sendiri merupakan kondisi dimana ban mobil mengambang atau tidak benar-benar menyentuh permukaan jalan akibat ban mobil tidak mampu memecah genangan air dengan baik. Diibaratkan seperti ban mobil berjalan di atas permukaan air, sehingga ban mobil kehilangan traksi penuh pada aspal dan bisa menyebabkan mobil tergelincir.

Hal ini merupakan salah satu dari sekian banyak resiko berkendara pada saat musim hujan. Apa saja penyebabnya dan bagaimana cara mengatasinya?

Seperti yang sudah disebutkan di atas, sebenarnya Aquaplaning ini terjadi ketika Trada Family memacu kendaraan terlalu kencang pada saat permukaan jalan sedang basah atau saat melewati genangan air. Selain itu, masih banyak lagi faktor – faktor penyebab terjadinya Aquaplaning. Berikut penjelasannya.

  1. Genangan air yang dilewati

Terkadang faktor komposisi genangan air yang cukup dalam dapat membuat ban mobil lebih mudah mendapatkan gejala aquaplaning ini. Jadi, sebisa mungkin hindari jalanan yang tidak terlihat sedalam apa genangan airnya atau Trada Family bisa mengurangi kecepatan ketika melewati jalan yang tergenang air.

  1. Memacu kendaraan terlalu kencang

Dengan memacu kendaraan terlalu kencang, otomatis daya angkat mobil menjadi lebih besar, sehingga tekanan permukaan ban terhadap air yang tergenang menjadi lebih sedikit, dan menyebabkan ban mobil kehilangan traksi penuh pada jalan yang bisa menyebabkan mobil tergelincir.

  1. Kondisi ban mobil yang sudah tidak layak

Aquaplaning terjadi akibat ban mobil tidak dapat memecah genangan air dengan sempurna. Bagaimana bisa sempurna jika alur pada ban mobilnya saja sudah tipis. Maka dari itu, sebelum berkendara, pastikan untuk memeriksa kondisi ban mobil terlebih dahulu, minimal memeriksa tekanan angin dan alur pada ban.

  1. Alur ban mobil yang tidak sesuai

Alur ban mobil yang tidak sesuai ini seperti penggunaan alur ban mobil semi slick yang digunakan pada jalan basah. Hal ini sangat tidak sesuai dengan keadaan jalan yang dilewati.

  1. Bobot kendaraan yang lebih ringan

Hal ini juga dapat disebabkan karena kamu memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi. Biasanya semakin tinggi kecepatan, mobil yang tidak memiliki desain aerodinamis yang baik akan lebih mudah mengangkat, sehingga membuat bobot kendaraan terasa lebih ringan. Ketika kamu melewati genangan air dan bobot mobil lebih ringan karena memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi, otomatis ban tidak benar-benar berpijak pada jalanan, melainkan berpijak pada genangan air saja.

Setelah sejumlah faktor penyebab terjadinya aquaplaning pada kendaraan sudah kamu ketahui, ada baiknya berhati-hati dan memastikan bahwa Trada Family tidak melakukan ke-5 hal tersebut. Selalu waspada, patuhi tata tertib lalu lintas yang berlaku dan cek kendaraan kamu sebelum berkendara ya, Trada Family.

img-berita-carousel Komitmen Menjadi Dealer Terpercaya, Suzuki Trada Meraih Penghargaan Platinum Dealer Quality Acceler Read
img-berita-carousel Mengenal Fitur Kenyamanan Berkendara saat Musim Hujan dengan Grand Vitara Read
img-berita-carousel Suzuki New Carry Dipercaya Sebagai Rajanya Pick UP di Sepanjang 2023 Read
img-berita-carousel Untuk Masa Depan Berkelanjutan, Suzuki Fokus Pada Kendaraan Ramah Lingkungan Read
img-berita-carousel Suzuki ‘Borong’ 6 Penghargaan Sekaligus di IIMS 2024 Read
img-berita-carousel Tetap Tenang di Jalanan Gelap, Ini Tips Mengemudi Malam Hari dengan Aman Read
img-berita-carousel Tingkatkan Kesenangan Berkendara, Ini Tips Modifikasi Mobil untuk Kenyamanan di Setiap Perjalanan! Read
img-berita-carousel Rekomendasi Mobil Suzuki Untuk Temani Aktivitas Wanita Indonesia Read
img-berita-carousel Service dengan Biaya Ringan, Suzuki Hadirkan Festival Service Jabodetabek Selama Januari 2024 Read
img-berita-carousel Nikmati Fitur Wireless Charger pada Suzuki Grand Vitara Read